
Manfaat Pengurusan UKL-UPL
- Perizinan
- June 10, 2022
- No Comment
- 536
Hi, ProReaders!
Perusahaan atau jenis usaha yang memiliki hubungan dengan lingkungan memerlukan dokumen UKL-UPL sebagai salah satu syarat pendiriannya. Setiap jenis usaha dan/atau kegiatan yang tidak wajib dilengkapi dengan AMDAL, maka wajib melakukan Upaya Pengelolaan Lingkungan dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup sebagaimana yang ditetapkan oleh pemerintah dalam Peraturan Pemerintah No. 27 Tahun 1999 terkait dengan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup.
Manfaat Pengurusan UKL-UPL
Pengurusan atau pembuatan dokumen UKL-UPL selain bertujuan untuk membuat perusahaan tetap bisa berjalan sejalan dengan tanpa mengakibatkan dampak buruk atau kerusakan bagi lingkungan, pengurusan dokumen UKL-UPL juga bertujuan untuk menyelamatkan lingkungan hidup dari dampak buruk yang mungkin bisa saja terjadi akibat dari limbah perusahaan atau usaha. Adapun manfaat yang akan diperoleh jika melakukan pengurusan dokumen UKL-UPL dibagi menjadi tiga manfaat dasar yaitu bagi pemrakarsa, pemerintah, dan juga masyarakat.
- Manfaat bagi Pemrakarsa
Manfaat pertama jika memiliki dokumen UKL-UPL bagi pemrakarsa atau pemilik dari usaha yang sedang berdiri tersebut adalah dokumen UKL-UPL dapat memberikan gambaran yang jelas terkait dengan kondisi lingkungan dimana perusahaan atau usaha tersebut didirikan. Manfaat kedua adalah pemilik usaha yang memiliki dokumen UKL-UPL dapat menggunakan dokumen tersebut sebagai dasar rencana pengelolaan proyek secara keseluruhan sehingga usaha tersebut akan lebih tertata.
Selain itu, memiliki dokumen UKL-UPL berguna sebagai dokumen untuk menghindari kemungkinan terjadinya konflik yang berkaitan dengan lingkungan dengan masyarakat sekitar dimana perusahaan atau usaha tersebut didirikan. Dokumen UKL-UPL juga menjadi salah satu syarat untuk mendapatkan surat izin usaha atau kegiatan.
- Manfaat bagi Pemerintah
Manfaat yang akan dirasakan oleh pemerintah jika suatu perusahaan atau usaha memiliki dokumen UKL-UPL tentunya pemerintah mendapatkan jaminan yang terkait dengan keberlangsungan lingkungan hidup di sekitar perusahaan atau usaha didirikan. Sebagai instrument pengikat dalam pengelolaan dan pemantauan lingkungan, dokumen UKL-UPL membantu pemerintah dalam pemantauan suatu perusahaan atau usaha.
- Manfaat bagi Masyarakat
Dengan adanya dokumen UKL-UPL milik suatu perusahaan atau usaha, dapat menjadi jaminan bagi masyarakat sekitar dimana perusahaan atau usaha tersebut didirikan, jika suatu saat terjadi sesuatu hal atau kegiatan yang memiliki dampak buruk bagi lingkungan maka masyarakat berhak untuk melaporkan perusahaan atau kegiatan tersebut.
Baca Juga: Pengurusan Dokumen Lingkungan UKL-UPL
Dokumen UKL-UPL merupakan salah satu dokumen yang penting untuk dimiliki oleh suatu perusahaan atau kegiatan usaha. Hal ini menjadi salah satu bukti kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan hidup. Sehingga mengurus dokumen UKL-UPL tentunya tidak bisa dianggap enteng, menggunakan layanan biro jasa dapat menjadi salah satu solusinya. Untuk itu, percayakan pengurusan dokumen UKL-UPL perusahaan atau kegiatan usaha Anda kepada Projasa, sebagai biro jasa yang terpercaya dan berpengalaman, tentunya akan sangat membantu proses pengurusan dokumen UKL-UPL Anda.